Manadotopnews.com - Timsus Polsek Kawangkoan dibawah pimpinan Aiptu A.Pongoh berhasil mengamankan pelaku curanmor di Kelurahan Sendangan,...
Manadotopnews.com - Timsus Polsek Kawangkoan dibawah pimpinan Aiptu A.Pongoh berhasil mengamankan pelaku curanmor di Kelurahan Sendangan, Kecamatan Kawangkoan, (8/6).
Adalah lelaki AM alias Aking (19) warga Kelurahan Sendangan Lingkungan V yang merupakan pelaku pencurian kendaraan sepeda motor di area Kampus Manado.
Peristiwa ini terungkap setelah ada laporan informasi yang disampaikan oleh seseorang langsung kepada Kapolsek Kawangkoan Iptu Nofri Umar/
Setelah dilakukan pengembangan oleh Timsus, alhasil pada pukul 14.45 Wita terduga pelaku bersama 1 (satu) unit kendaraan bermotor roda dua merk/type Honda Mega Pro warna Silver dengan No.Pol DB 6188 EZ, yang diduga barang hasil curian, berhasil diamankan oleh anggota di Kelurahan Sendangan Kawangkoan.
“Pelaku pencurian sempat diamanakan di Mako Polsek Kawangkoan, namun karena TKP pencurian terjadi di wilayah Malalayang Manado, sehingga penangananya sudah diserahkan kepada Polsek Malalayang, yang diterima langsung oleh penyidik dari Sektor Malalayang,” jelas Kapolsek. (Redaksi)